Rahbar: Tidak ada Masalah yang tidak dapat Diselesaikan

Pemimpin Besar Revolusi Islam Iran atau Rahbar, Ayatullah al-Udzma Sayid Ali Khamenei saat bertemu dengan tiga pemimpin lembaga tinggi pemerintah menekankan, tidak ada kebuntuan atau masalah yang tidak dapat diselesaikan.
Ayatullah Khamenei Rabu malam (10/10) saat bertemu dengan tiga pemimpin lembaga tinggi negara memuji tekad pemimpin tiga lembaga tinggi serta anggota Dewan Tinggi Koordinasi Ekonomi dan menyebut tugas utama dewan ini adalah mengambil keputusan makro di sektor ekonomi.
"Solusi kendala ekonomi nasional saat ini dan jaminan terhadap kebutuhan warga membutuhkan upaya luar biasa," papar Rahbar.
Rahbar dan Ketua Tiga Lembaga Tinggi Negara
Rahbar di pertemuan ini merekomendasikan Dewan Tinggi Koordinasi Ekonomi mengambul keputusan tegas terkait isu utama dan kendala penting ekonomi nasional.
"Untuk menyelesaikan sejumlah masalah vital ekonomi seperti kendala sistem perbankan, likuiditas, lapangan kerja, inflasi dan proses penganggaran, harus diambil keputusan serius dan praktis," ungkap Ayatullah Khamenei.
Rahbar menyeru tiga lembaga, khususnya pemerintah memanfaatkan pandangan dan solusi yang diajukan pakar ekonomi dan bidang swasta serta mengatakan, kondisi negara saat ini mendorong para pakar merasa bertanggung jawab lebih dan kapasitas serta mereka menyampaikan pengalamannya kepada pejabat.
Seraya membagi kendala ekonomi menjadi kendala internal dan struktural ekonomi negara serta isu akibat sanksi zalim AS, Rahbar menambahkan, untuk menghadapi dua kondisi tersebut, gunakan solusi cerdas yang hasilnya adalah kesejahteraan rakyat dan pesimisnya musuh atas dampak sanksi.
Rahbar seraya menekankan pentingnya sinergi tiga lembaga tinggi negara dan berbagai instansi lainnya, mengingatkan, melalui tekad rakyat dan petinggi serta dengan memanfaatkan kapasitas besar pemuda dan cendikiawan Iran serta mengaktifkan kapasitas dan sumber negara, pastinya kendala internal dan yang dipaksakan akan terselesaikan.
social pages
instagram telegram twiter RSS