Thursday 28 March 2024 
qodsna.ir qodsna.ir

AS Bangun Pangkalan baru di dekat Perbatasan Irak-Suriah

Anggota dewan kota al-Anbar, barat Irak mengkonfirmasikan pembangunan pangkalan militerbaru Amerika di provinsi ini yang berdekatan dengan perbatasan bersama Irak-Suriah.

Kantor Berita Qods (Qodsna) melaporkan, Farhan Mohammed al-Dulaimi menyatakan, sejumlah tentara Amerika dalam sebuah aksi mendadak ditempatkan di utara Sungai Furat, dekat al Ramanah yang berdekatan dengan perbatasan Suriah.

 

Menurut al-Dulaimi, dengan dibangunnya pangkalan baru, militer AS menguasai wilayah gurun barat antara Provinsi al-Anbar dan Nineveh.

 

Pasukan Irak sejak beberapa bulan lalu telah ditempatkan di wilayah gurun barat untuk mencegah masuknya anasir Daesh ke wilayah Irak dari jalur perbatasan dengan Suriah.

 

Dalam hal ini operasi pemeriksaan dan serangan terhadap sisa-sisa anasir Daesh di kota al-Ramadi, Provinsi al-Anbar oleh pasukan Irak dimulai sejak Oktober lalu.




Related Contents

Users Comments

Videos

Qods News Agency


©2017 Kantor Berita Qods. All Rights Reserved